Friday, April 2, 2010

Ceria Bersama Trainer 1

Istirahat digunakan untuk latihan bentar sebelum tampil

Osmaru ketiga kalinya. Itulah perasaanku bulan lalu. Jadi, aku ikut menjadi salah satu trainer di CBT untuk mahasiswa 2009. Seharusnya acara ini sudah dilakukan tahun lalu setelah masa2 osmaru, tapi karena beberapa hal acaranya mundur sampe Maret kemaren.

Awal aku bisa ikut ginian sich karena memang aku tertarik dan tertantang saja untuk menjadi trainer karena dulu pas awal jadi maru kagum aja lihat para trainer di depanku. Setelah daftar lalu kami diwawancara. Langkah selanjutnya, penampilan kami ketika menyampaikan materi dinilai di depan mantan trainer. Lalu, sebelum kami terjun ke medan perang, kami dibekali pelatihan terlebih dahulu tentunya.

Training bagi para trainer atau Training for Trainer (TFT) sudah dilakukan sejak tahun kemaren. Ya karena memang jadwal awalnya kami mau tampil setelah osmaru. Osmaru telah tiba. bulan demi bulan berganti. lha kok kami ga jadi tampil? haha.. itulah pikiran kami Karena ga ada kejelasan. eh trus malah ada kabar bahwa AMT yang ngisi dosen-dosen. dan pada akhirnya ketika sudah lupa semua materi dan sudah ga ada niatan lagi berita kalau acaranya jadi diadakan pun datang. tapi dengan nama yang berbeda. CBT (Character Building Training) karena AMT (Achievement Motovation Training) sudah dilakukan sebelumnya dengan para dosen sebagai trainernya. Beda nama sama dengan beda materi. Jadi diadakan Up grading trainer untuk mendapatkan materi yang akan disampaikan waktu CBT.

Dalam satu kelompok ada 4-5 orang. Kelompokku 4 orang, bersama Fia, Ardian, dan Wajdi. Kurang dari seminggu kami baru ketemuan mulai bahas gimana nantinya, siapa yang mau ngisi materi, game, dsb.

Persiapan sudah, latihan sudah, power point sudah, tinggal berdoa.

The D-Day

Di hari pertama aku sangat excited karena aku pikir bakalan menyenangkan sekali. Ketemu adek2 2009 dan bermain bersama. Di satu sisi perasaan grogi, takut kalau materi yang aku sampaikan salah, dsb juga ada. Setelah berkumpul bersama para trainer dan saling menyemangati diri sendiri, akhirnya the show time is coming.

Kami masuk kelas, dan what??? Yang datang Cuma segini??? Kami para trainer yang melihat mahasiswa yang jumlahnya sedikit jadi down, kurang semangat. Sebelumnya, dari pantia menyatakan kalau satu kelas berisi 40 orang. Waktu mendengar hal seperti itu yang ada dibayangan adalah dengan segitu banyak orangnya di dalam kelas gimana ngaturnya? Nah, kemaren pas realitanya terbalik, semangat kami jadi agak menurun. Tapi gimanapun juga the show must go on. No matter what.

Acara dimulai jam 8.30 sampe jam 3 sore. nah, aku kebagian ngisi jam 1.30 sampe 14.30 dengan materi “The Happy Me”. Nah ini quote dari trainer kami yang aku tampilkan di akhir materiku.

Saya bisa mengeluh karena serumpun pohon bunga mawar memiliki duri

Atau bisa juga bergembiran karena serumpun pohon berduri memiliki mawar

The point is, it’s all depend on your perspective.


Ada 2 lagu buat CBT ini. Yang pertama, lagu yang baru aku dengar pas Up grading TFT yang diputer oleh para trainer senior dan langsung mengajak kami sing along….

Anyta

by Fatih

Sayupan angin sang malam membawa diriku
mengingatkanku pada dirimu
akupun mulai berkhayal
apabila semua
berawal dan berakhir bahagia

Sungguh indahnya bila semuanya
berjalan tanpa ada duka
tapi semuanya pasti ada problema
yang terjadi pada diri kita

Anugrah yang terindah
yang kini kuanggap
adalah saat diriku mulai berubah
Anugrah yang terindah
yang kini kuanggap
saat kumulai semua hidup yang baru

Sayupan angin sang malam
membawa diriku mengingatkanku pada DIRIMU
akupn mulai teringat akan semua salah
yang selama ini aku perbuat

outro:
Dimana aku berdiri saat ini
aku sadar
aku hanya manusia sekecil ini
yang tak punya
nyali sama sekali

Lagu kedua yaitu lagunya Mariah Carey yang “Hero”. Lagu ini jadi backsound video tentang olimpiade bagi orang cacat. Bagaimana orang dengan kaki satu dapat ikutan lomba lari. Bagaimana orang dengan tangan dan kaki yang tidak sempurna bisa renang, dsb. Video yang bener-bener menyentuh diiringi lagu yang pas.

Hero

by Mariah Carey

There's a hero
If you look inside your heart
You don't have to be afraid
Of what you are

There's an answer
If you reach into your soul
And the sorrow that you know
Will melt away

And then a hero comes along
With the strength to carry on
And you cast your fears aside
And you know you can survive

So when you feel like hope is gone
Look inside you and be strong
And you'll finally see the truth
That a hero lies in you

It's a long road
When you face the world alone
No one reaches out a hand
For you to hold

You can find love
If you search within yourself
And the emptiness you felt
Will disappear

And then a hero comes along
With the strength to carry on
And you cast your fears aside
And you know you can survive

So when you feel like hope is gone
Look inside you and be strong
And you finally see the truth
That a hero lies in you

Oh ho, Lord knows
Dreams are hard to follow
But don't let anyone
Tear them away, hey yea

Hold on
There will be tomorrow
In time, you find the way, hey

Then a hero comes along
With the strength to carry on
And you cast your fears aside
And you know you can survive

So when you feel like hope is gone
Look inside you and be strong
And you finally see the truth
That a hero lies in you

That a hero lies in you
Mmm, that a hero lies in you

Jadi keinget dulu pas up grading TFT dan lagu ini diputar, trainernya nyodorin mic ke aku. hahaha…… tau saja Pak….

Well, to be continue sajalah…

P.S:

1. Ikutin game ini

2. Dan baca artikel tentang april mop ini ya…..

Happy long weekend all :)

dew_miauw



No comments: